Ivankovic Terancam Dipecat Dari Kursi Pelatih Sepakbola China Jika Kalah Lawan Timnas Indonesia

Lintas Topik Author
11 Views
2 Min Read

Lintastopik.com – Branko Ivankovik nasibnya dijung tanduk sebagai pelatih sepakbola China dan akan ditentukan saat hasil pertandingan melawan Timnas Indonesia.

Media ternama China Shohu menjelang pertandingan melawan skuad garuda posisi sang pelatih sepakbola negeri Tiongkok mulai tergoyang.

Hal tersebut karena hasil yang sangat buruk yang diperoleh saat pertandingan yang digelar pada bulan Maret 2025.

Kekalahan beruntun menjadi pertimbangan yang mendasar bagi posisi manajer asal Republik Ceko.

Selain hasil buruk kemampuan dalam menerapkan strategi oleh sang manajer menjadi sorotan bagi semua pihak negeri Tirai Bambu.

Sehingga laga melawan timnas Indonesia akan menjadi acuan sebagai evaluasi kedudukan pelatih tim berjuluk Dragon Warriors.

- Advertisement -
Ad imageAd image

Peringkat China di klasemen sementara grup c kualifikasi Piala Dunia zona Asia yang menjadi juru kunci.

Semakin menuntut posisi sang pelatih yang harus dievaluasi dan adanya sebuah terobosan yang tepat.

Kedudukan Branko Ivankovic dengan pertimbangan serta fakta dilapangan menjadi sorotan tajam.

Nasib sang pelatih kini hanya menunggu hasil 2 laga tersisa di bulan Juni terutama ketika bertandang ke markas skuat garuda.

Laga di Gelora Bung Karno akan menjadi pertaruhan hidup dan mati sosok pria yang pernah menjadi pemain klub eropa.

Karena target harus memenangkan laga sudah merupakan harga mati untuk tim Dragon Warriors.

- Advertisement -
Ad imageAd image

Disisi lain skuat garuda bertekad menyapu bersih 2 laga terakhir untuk memuluskan jalan menuju tiket Piala Dunia.

Pertandingan China melawan timnas Indonesia sebagai penentu skuat garuda mengunci posisi keempat dan juga sebagai penentuan nasib Branko Ivankovic menjadi pelatih sepakbola Tiongkok.***

Sumber: instagram @ivankovic_branko

Editor  : Die An Nahl

Share This Article
Leave a Comment