Lintas Topik.Com – Dua wakil Korea yaitu Timnas Korea Selatan U-17 dan Korea utara U-17 gagal melaju ke babak final Piala Asia U 17 2025. Keduanya kandas di semifinal dari lawan lawannya dan harus mengubur impiannya tampil di partai puncak,
Timnas Korea Selatan harus mengakui keunggulan Timnas Arab Saudi saat bertanding di Stadion Okadh Club Sport, Thaif Kamis (17/4) lewat adu penalti dengan skor 3-1.
Korea Selatan berhasil unggul atas tim elang hijau muda Arab Saudi setelah Oh Ha Ran berhasil mencetak gol di menit akhir babak pertama.
Rapatnya pertahanan tim Taeguk Warrior membuat Arab Saudi kesulitan untuk menembusnya dan mengejar ketinggalan gol.
Namun kemenangan Korea Selatan yang sudah berada di depan mata sirna dipenghujung laga setelah wasit memberikan hadiah penalti kepada Arab Saudi, karena kipper Park Do Hun dianggap melanggar Abdelazis Al Fawas.
Abubakar Abdulrahman Saeed berhasil menuntaskan eksekusi penalty dan membuat pertandingan imbang sehingga harus dilanjutkan dengan adu penalty.
Penjaga gawang Arab Saudi Abdulrahman Al Otaibi tampil gemilang saat adu penalty dan menggagalkan dua tendangan dari pemain Korea Selatan. Hasil akhir 3-1 untuk kemenangan Arab Saudi.
Sementara Korea Utara harus takluk oleh Uzbekistan dengan skor 0-3 saat bertanding di Stadion Okadh Club Sport, Thaif , Jum’at (18/4).
Tiga gol kemenangan Uzbekistan dicetak oleh Sadriddin Khasanov, Jamshinbek Rustamov, dan Abubakir Shukurullaev.
Bagi Uzbekistan Ini merupakan kemenangan ketiga selama mengikuti turnamen ini.
Sebelumnya di babak perempatfinal, Korea Utara berhasil mengalahkan Indonesia dengan skor telak 6-0.
Di babak final yang akan dilangsungkan pada Minggu (20/4) di Stadion King Fahd Sport City Stadium, Uzbekistan akan menghadapi tuan rumah Arab Saudi. ***
Editor : Agus Hidayat