Grombyang Makanan Khas Pemalang Unik dan Menarik, Ini Sejarahnya!

Lintas Topik Author
24 Views
2 Min Read

LINTAS TOPIK.com – Grombyang merupakan ssalah satu makanan ciri khas Pemalang yang cukup unik dan banyak diminati oleh warganya maupun masyarakat sekitar.

Makanan yang berbahan baku daging dengan kuah kental serta perpaduan bumbu rempah yang melekat.

Mulai digagas di tahun 1960an oleh warga kota Ikhlas yang pada mulanya dijajakan melalui cara berkeliling menggunakan alat pikul.

Banyak masyarakat yang mulai mengenal makanan yang dijajakan tersebut dan mulai populer dan menjadi kegemaran masyarakat di tahun 1980an.

Kini kuliner yang khas mengusung kuah kental berpadu dengan daging sudah menjadi pokok dan menu utama sasaran kuliner di kota Ikhlas.

Sekilas mengulik mengenai asal-usul diberi nama grombyang adalah sebagai berikut:

- Advertisement -
Ad imageAd image

1.      Grombyang berarti mengapung atau mengambang yang menjelaskan mengenai daging sebagai pokok utama.

2.      Grombyang juga mengandung pengertian mengenai terlihat pekat mengenai kuah yang dibuat.

3.      Selanjutnya grombyang menunjukan perpaduan berbagai macam protein yaitu nabati dan hewani dalam satu penyajian.

Sekarang bukan hanya di Pemalang saja yang mengenal tentang makanan bernama grombyang.

Beberapa daerah sudah banyak menyajikan menu kuliner yang memang asli dan dijadikan kuliner khas di Pemalang.

Makanan tersebut tersaji dengan mangkok khas dan nasi serta dilengkapi sate babat menjadikan selera makan semakin bertambah.

- Advertisement -
Ad imageAd image

Barisan tenda di pusat alun-alun kota Pemalang sudah dipastikan terdapat menu Grombyang sebagai andalan kota Ikhlas.

Editor : Die An Nahl

Share This Article
Leave a Comment