Hasan Nasbi Mundur dari Kepala Komunikasi Kepresidenan. Ini Alasannya

Ida Agus
7 Views
2 Min Read
Hasan Nasbi mengundurkan diri sebagai Kepala PCO

Jakarta (Lintas Topik.Com) – Hasan Nasbi resmi mengundurkan diri dari jabatannya sebagai Kepala Kantor Komunikasi Kepresidenan atau Presidential Communication Office (PCO), setelah menjabat sejak Agustus 2024. Pengumuman tersebut disampaikan Hasan melalui sebuah video berdurasi lebih dari empat menit yang diunggah oleh akun Instagram @totalpolitikcom pada Selasa (29/4).

Dalam video tersebut, Hasan menyampaikan bahwa hari Senin, 21 April 2025, merupakan hari terakhir dirinya menjalankan tugas di Kantor Komunikasi Kepresidenan. Ia mengaku pengunduran dirinya merupakan keputusan terbaik setelah melalui pertimbangan yang matang.

“Teman-teman semua, hari Senin tanggal 21 April 2025 adalah hari terakhir saya menjalani aktivitas di Kantor Komunikasi Kepresidenan. Itu sebabnya hari itu diabadikan,” ujar Hasan dalam narasi videonya.

Hasan menjelaskan bahwa ketika menghadapi persoalan yang sudah tidak dapat diatasi dan berada di luar kemampuannya, ia memilih untuk tidak membuat kegaduhan. Ia menilai langkah yang paling bijak adalah menepi dari jabatan yang diemban.

“Kesimpulan saya sudah sangat matang bahwa sudah saatnya menepi ke luar lapangan dan duduk di kursi penonton. Memberikan kesempatan kepada figur yang lebih baik untuk menggantikan posisi bermain di lapangan,” ucapnya.

Surat pengunduran dirinya telah disampaikan kepada Presiden melalui Menteri Sekretaris Negara Prasetyo Hadi dan Sekretaris Kabinet Teddy Indra Wijaya. Hasan menegaskan bahwa keputusannya bukanlah hal yang tiba-tiba atau emosional, melainkan hasil dari perenungan mendalam.

- Advertisement -
Ad imageAd image

“Ini rasanya adalah jalan terbaik yang dipikirkan dalam suasana yang amat tenang dan demi kebaikan komunikasi pemerintah pada masa yang akan datang,” tambahnya.

Dalam kesempatan itu, Hasan turut menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada Presiden Prabowo Subianto atas kepercayaan yang diberikan selama dirinya menjadi bagian dari Kabinet Merah Putih.

Sebagaimana diketahui, Hasan Nasbi sebelumnya ditunjuk oleh Presiden Prabowo pada 21 Oktober 2024 untuk memimpin lembaga strategis tersebut. Kantor Komunikasi Kepresidenan merupakan satu dari sekian lembaga yang berada langsung di bawah Presiden dan tidak dalam koordinasi menteri koordinator. Tugas utamanya adalah memastikan efektivitas komunikasi serta penyebaran informasi strategis Presiden secara terpadu.***

Editor : Agus Hidayat

Share This Article
Leave a Comment