Lintas Topik.com – Pengamat sepakbola Belanda Kees Kwak yang sebelumnya merendahkan Timnas Indonesia kini berbalik memberi pujian dan dukungan kepada skuat garuda setelah akunnya diserang oleh netizen.
Dilansir dari Instagram @voetbalprimeur, sosok mantan pemain salah satu klub Eredivisie mengeluarkan klarifikasi kepada tim sepakbola tanah air.
Sebelumnya gelandang FC Groningen yang kini menjadi salah satu pundit sepakbola pernah mengeluarkan pernyataan yang beraroma merendahkan skuat garuda.
“Permainan indonesia belum layak ke Piala Dunia.” Kata Kwakman
Selain menyatakan skuat garuda permainannya belum layak ke Piala Dunia dirinya juga menyindir apabila lolos ke piala dunia dirinya tidak berkenan untuk menonton pertandingan.
Pernyataan yang dikeluarkan oleh mantan pemain klub Eredivisie langsung mendapat tanggapan dari para netizen.
Bahkan setelah mengeluarkan pernyataan akun Kees Kwakman sempat menghilang dari dunia maya.
Setelah kejadian tersebut sang pundit langsung memberikan klarifikasi mengenai perkataan yang pernah dikeluarkannya.
Klarifikasi yang dikatakan oleh dirinya bahkan memberikan pujian dan dukungan penuh terhadap Timnas Indonesia.
“Minggu lalu saya katakan bahwa apa yang terjadi di sana Indonesia luar biasa, saya benar-benar berharap mereka sukses.” Kata Kwakman
“Mudah-mudahan ini juga akan menghasilkan sesuatu bagi Indonesia dalam jangka panjang, Sangat menyenangkan bahwa Belanda terlibat dan saya kenal baik dengan Denny Landzaat serta Alex Pastoor.” Tambahnya
“Jadi saya berharap mereka berhasil, jika mereka lolos, mereka berhak mengikuti Piala Dunia, sesederhana itu.” Tegasnya.
Dilihat dari ungkapan tersebut sang pundit kini beralih memberi dukungan penuh terhadap skuat garuda, bahkan sampai menyebut nama Alex Pastoor dan Denny Landzaat.
Bentuk dukungan dan pujian Kees Kwakman kepada Timnas Indonesia muncul setelah dirinya diserang oleh netizen yang merasa keberatan karena pernyataannya ketika beraroma meremehkan skuat garuda beberapa waktu lalu.***
Sumber: instagram @keeskwakman
Editor : Die An Nahl