Lintas Topik.Com – Presiden RI Prabowo Subianto mengutus Presiden ke -7 Joko Widodo, Meneteri HAM Natalius Pigai dan Wakil Menteri Keuangan Thomas Djiwandono ke Vatikan untuk menghadiri upacara pemakaman Paus Fransiskus, Sabtu (26/4)
Juru Bicara Presiden, Prasetyo Hadi, menyampaikan bahwa kehadiran para utusan ini untuk menyampaikan duka cita mendalam dari pemerintah dan rakyat Indonesia atas wafatnya Paus Fransiskus.
“Bapak Presiden Prabowo memutuskan untuk mengutus beberapa tokoh menghadiri pemakaman di Vatikan sebagai bentuk penghormatan dan belasungkawa,” ujar Prasetyo di Jakarta, Rabu.
Rencana keberangkatan para utusan masih dalam tahap koordinasi dan diperkirakan mereka akan terbang pada Kamis (24/4) atau Jumat (25/4) paling lambat.
Keempat tokoh tersebut sebelumnya pernah bertemu langsung dengan Paus Fransiskus saat kunjungannya ke Jakarta pada September 2024. Saat itu, Paus memimpin misa di Gelora Bung Karno, mengunjungi Masjid Istiqlal, dan bertemu Presiden Jokowi serta Menteri Pertahanan Prabowo Subianto.
Ignatius Jonan sendiri menjadi Ketua Panitia Penyambutan saat kunjungan Paus ke Indonesia dan menyambut kedatangan pemimpin Gereja Katolik itu di Bandara Soekarno-Hatta.
Upacara pemakaman dijadwalkan berlangsung di Lapangan Santo Petrus, Vatikan, pada pukul 10.00 waktu setempat atau 15.00 WIB. Misa akan dipimpin oleh Kardinal Giovanni Battista Re dan dihadiri pemimpin gereja dari berbagai belahan dunia.
Setelah misa, jenazah Paus Fransiskus akan dimakamkan di Basilika Santa Maria Maggiore, Roma, sesuai wasiat beliau. Prosesi ini menandai awal dari masa berkabung selama sembilan hari yang disebut Novemdiales.
Sejumlah pemimpin dunia dijadwalkan hadir, termasuk Presiden AS Donald Trump, Presiden Prancis Emmanuel Macron, Kanselir Jerman Olaf Scholz, serta Presiden Ukraina, Argentina, dan Brasil.***
Editor : Agus Hidayat